in ,

Pemerintah Tawarkan ORI025, Imbal Hasil Hingga 6,4 Persen per Tahun 

Pemerintah Tawarkan ORI025
FOTO: Kemenkeu 

Pemerintah Tawarkan ORI025, Imbal Hasil Hingga 6,4 Persen per Tahun 

Pajak.com, Tangerang Selatan – Pemerintah melalui Kementerian Keuangan tawarkan Obligasi Negara Ritel (ORI) 025 atau ORI025 seri ORI025T3 dan ORI025T6. Besaran nilai kupon atau imbal hasil dari investasi adalah sebesar 6,25 persen per tahun (ORI025T3) dan 6,4 persen per tahun (ORI025T6).

Besaran kupon atau imbal hasil investasi ORI025, baik ORI025T3 dan ORI025T6 bersifat tetap atau fixed rate hingga masa jatuh tempo. Pembayaran kupon ini akan dilakukan setiap bulannya, dengan cara ditransfer langsung dari Bank Indonesia (BI) ke rekening investor. Adapun masa penawaran ORI025 dibuka pada 29 Januari 2024 dan ditutup pada 22 Februari 2024 dengan minimum pemesanan Rp 1 juta.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu Suminto menjelaskan, ORI025 merupakan Surat Utang Negara (SUN) ritel pertama yang ditawarkan kepada masyarakat di tahun 2024—dari total tiga seri SUN ritel yang direncanakan untuk diterbitkan sepanjang tahun ini. Seri ORI025 secara resmi diluncurkan untuk semakin mendukung peran Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Baca Juga  Syarat dan Cara Mengurus Perubahan HGB Jadi SHM

“Peran APBN sebagai shock absorber akan terus dioptimalkan dalam menghadapi tantangan di masa depan dan mendukung transformasi ekonomi, serta instrumen mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Kinerja APBN 2023 yang terjaga kuat dan sehat menjadi modal positif untuk mengawali tahun 2024,” ujar Suminto dalam acara Peluncuran ORI025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1, Tangerang Selatan, dikutip Pajak.com, (5/2).

Ia mengingatkan bahwa investasi merupakan cara untuk menjaga daya beli serta mewujudkan keinginan masyarakat di masa depan. Suminto memastikan, ORI bisa menjadi pilihan investasi untuk masyarakat.

“ORI025 kali ini mengangkat tema ‘Pilihan Berharga untuk Penuhi Janji Masa Depan’. Karena sebagai manusia, kita pasti memiliki impian yang ingin kita wujudkan. Impian ini seringkali kita ikrarkan sebagai janji di masa depan. ORI025 merupakan salah satu pilihan berharga yang dapat merealisasikan impian dan harapan masyarakat di masa yang akan datang,” ujarnya.

Baca Juga  Keunggulan Investasi “Green Sukuk”

Suminto menegaskan bahwa ORI025 merupakan instrumen investasi yang aman karena dijamin negara. Berinvestasi ORI025 juga bermanfaat bagi pembangunan bangsa.

“Masyarakat yang berminat untuk berinvestasi di ORI025 dapat melakukan registrasi dengan cara menghubungi 27 mitra distribusi yang telah ditetapkan melayani pemesanan pembelian secara langsung melalui sistem elektronik atau layanan on-line,” ungkapnya.

Bagaimana cara membeli ORI025? 

  • Akses laman www.kemenkeu.go.id/ori;
  • Pilih salah satu link platform elektronik mitra distribusi pembelian;
  • Registrasi melalui sistem elektronik mitra distribusi, dengan memasukkan informasi Single Investor Identification (SID), nomor rekening dana, dan nomor rekening surat berharga yang dimiliki;
  • Pesan ORI025 melalui sistem elektronik mitra distribusi dan tunggu sampai pemesanan terverifikasi;
  • Anda akan memperoleh kode pembayaran melalui sistem elektronik mitra distribusi atau alamat e-mail, dan lakukan penyetoran dana sesuai pemesanan;
  • Pembayaran bisa dilakukan melalui teller, anjungan tunai mandiri (ATM), internet banking, maupun mobile banking dengan batas waktu tiga jam;
  • Calon investor akan memperoleh Nomor Transaksi Penerimaan Negara (NTPN) dan notifikasi ‘completed order’ via sistem elektronik mitra distribusi maupun e-mail yang sudah terdaftar; dan
  • Lakukan konfirmasi dan investor akan memperoleh bukti konfirmasi pemesanan ORI025 ritel melalui sistem elektronik mitra distribusi dan e-mail yang terdaftar.
Baca Juga  Sisakan THR untuk Investasi, Ini Keuntungan Deposito Syariah

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *