in ,

BSI Sasar Milenial untuk Literasi Keuangan Syariah

Menurut Tribuana, dari sisi pengembangan sumber daya manusia, saat ini BSI telah memiliki lebih dari 10.000 pegawai generasi milenial yang siap menjadi agen-agen literasi keuangan syariah di lebih dari 1400 kantor cabang BSI di seluruh Indonesia. Selain itu, dukungan penuh juga diberikan kepada talenta-talenta terbaik BSI untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang master atau doktoral yang mendukung profesi sebagai sharia bankers.

Tercatat sebanyak 64 pegawai BSI sedang menjalani perkuliahan di Binus University, BRI Institute, IPB, ITB, LSPR, Telkom University, UGM, UI dan Unpad. Sebanyak tiga pegawai BSI melanjutkan studinya di luar negeri, antara lain University of Birmingham, University of New South Wales, University of Strathclyde Business School.

Baca Juga  Zakat Fitrah: Besaran dan Cara Bayar Lewat Aplikasi BCA

BSI juga telah membuka program development bagi pegawai baru seperti Officer Development Program (ODP) dan Management Development Program (MDP), sejak 1 Februari 2021 lalu dengan total 293 pegawai yang telah lulus dari program development ini. Selain itu, ada empat pegawai yang akan diikutkan dalam program attachment di Dubai. Apalagi, BSI baru saja meresmikan kantor perwakilannya di negera tersebut.

“Sebanyak 80 talent yang eligible mendapat program S2 dari BSI tahun ini,” kata Tribuana.
BSI juga melakukan kolaborasi dan sinergi dengan lembaga riset dan perguruan tinggi untuk pengembangan ekonomi syariah di kalangan milenial serta mendorong penguatan ekonomi nasional melalui berbagai strategi baik di internal maupun kolaborasi dengan stakeholders di pusat dan daerah.

Baca Juga  Uang THR Buat Investasi? Kenali Instrumen Reksa Dana Terbuka

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *