in ,

Optimalisasi Sektor Wisata dan Perbaikan Iklim Investasi

Optimalisasi Sektor Wisata dan Perbaikan Iklim Investasi
FOTO : IST

Pajak.com, Jakarta – Pemerintah memprediksi ekonomi Indonesia akan pulih pada kisaran 4-5,5 persen di tahun 2021. Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia Airlangga Hartarto, pemulihan ekonomi Indonesia ini didorong oleh peningkatan konsumsi, investasi, dan ekspor yang sejalan dengan kelanjutan program PEN serta implementasi UU Cipta Kerja.

Airlangga mengatakan, pemerintah telah mempersiapkan beberapa langkah dalam penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi. Beberapa di antaranya adalah pemberlakuan PPKM mikro di 15 provinsi untuk menekan laju penyebaran Covid-19 dan percepatan realisasi belanja pemerintah di kuartal pertama 2021. Anggaran penanganan Covid-19 dan program PEN juga ditingkatkan menjadi Rp 699,43 triliun, atau naik hingga 21 persen dibandingkan anggaran tahun 2020.

Baca Juga  Instrumen Investasi Ideal Berdasarkan Lima Tipe Karakter

“PPKM Mikro terbukti berhasil menurunkan angka kasus positif, kematian, dan menaikkan tingkat kesembuhan. Momentum pemulihan ekonomi saat ini harus bisa dimanfaatkan untuk mendorong reformasi struktural dengan memperbaiki iklim investasi. Selain itu juga membuat perizinan usaha menjadi sederhana dan cepat sehingga investasi meningkat dan lapangan kerja tercipta,” kata Airlangga pada acara Asian Insights Conference 2021 yang  dihelat Bank DBS bekerja sama dengan Indonesia Data and Economic Conference (IDE) pada Rabu (24/3/21).

Ditulis oleh

Baca Juga  Strategi Investasi Berbasis ESG

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *