in ,

Ideatax Dukung Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Visi Indonesia Emas 2045
FOTO: Ideatax

Ideatax Dukung Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Pajak.com, Jakarta – Beberapa waktu belakangan, Ideatax meraih pengakuan melalui penghargaan sebagai ‘Indonesia General Corporate Tax’ dari International Tax Review (ITR) World Tax Asia Pasific. Managing Partner Ideatax Jonathan Nainggolan berpandangan, penghargaan prestisius ini merupakan bukti komitmen perusahaan dalam menyediakan layanan perpajakan yang mampu memberikan solusi komprehensif pada bisnis dan investasi sebagai roda pendukung visi Indonesia Emas 2045.

“Berdirinya Ideatax sejak tahun 2020 dilatarbelakangi oleh cita-cita mendukung visi Indonesia Emas 2045. Dari sisi compliance dan kemudahan administrasi, sehingga dapat menumbuhkan iklim investasi dan bisnis yang baik di Indonesia. Kami ingin menjadi konsultan pajak profesional dan memiliki brand yang bagus, kuat bercitra positif, dan mampu bersaing dengan asing. Harapannya adalah kami bisa menyaingi konsultan asing atau mungkin bisa expand suatu hari nanti. Karena kita melihat, contoh let’s say investor datang ke nickel industry atau nickel smelter, investasi banyak, tapi side business-nya yang berasal dari lokal belum bisa support, consulting-nya belum bisa support di dalam ekosistem itu. Hal ini saya kira sama dengan fokus pemerintah yang juga dalam mendorong produk lokal maupun hilirisasi. Tak hanya nikel, ada kopi, bahkan level consulting. Ini salah satu action plan kita at least untuk konsultan dari Indonesia—bagaimana bisa masuk ke dalam ekosistem bisnis, yang ujung-ujungnya mendukung Visi Indonesia Emas 2045,” ungkap Jonathan di Kantor Ideatax, Menara Kuningan, Jakarta Selatan, kepada Pajak.com, (4/10).

Dengan demikian, positioning Ideatax adalah senantiasa berpegang teguh membantu Pemerintah Indonesia dalam mendorong peningkatan investasi di tanah air. Sebab sejatinya, salah satu magnet utama untuk menarik investasi adalah simplifikasi administrasi, baik perpajakan maupun perizinan—termasuk kemudahan investor memanfaatkan beragam fasilitas fiskal. Layanan perpajakan, termasuk otomatisasi kepabeanan merupakan hal yang mendesak bagi perusahaan untuk mencapai kepatuhan formal maupun material terhadap peraturan perundang-undangan dan persyaratan sistem minimum.

Baca Juga  Staf Ahli Menkeu Ungkap Perubahan Proses Bisnis Perpajakan pada “Core Tax”

“Ideatax harus punya branding yang kuat dan positif. Karena investor sangat memahami siapa yang bagus dan siapa yang enggak—mereka bicara kualitas. That’s why positioning-nya kita ingin bantu investor berinvestasi di Indonesia. Sekarang kami sudah mendampingi Wajib Pajak dari Jepang, India, Singapura, Amerika Serikat, dan beberapa negara lain di Kawasan ASEAN dan Eropa. Kami membantu bagaimana mereka berbisnis di Indonesia, tapi di dalam lapangan pasti ada kendala, semacam kerikil-kerikil. Kami bantu jelaskan, apabila ada kendala di operational level, kita kasih way out. Jadi, ITR World Tax Asia Pacific ini menjadi penting buat kami. Karena ini merupakan hasil rasa puas Wajib Pajak karena kami giving solution,” ujar Jonathan.

Secara holistik, Ideatax memiliki komitmen untuk membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk comply terhadap aturan perpajakan. Terlebih, saat ini Direktorat Jenderal Pajak (DJP) akan segera mempunyai sistem yang canggih bernama Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) atau core tax. Seperti diketahui, core tax yang akan diimplementasikan DJP mulai tahun 2024 akan mengintegrasikan seluruh proses bisnis, baik administrasi, pengawasan, termasuk data pajak dari berbagai sumber, baik dari Wajib Pajak melalui Surat Pemberitahuan (SPT) tahunan, lembaga keuangan, dan instansi pemerintah lainnya.

“Mungkin (perusahaan) belum banyak yang memahami bahwa DJP memiliki sistem yang canggih, sehingga bisnis enggak bisa catch-up, ada keterbatasan untuk menangkal risiko ketidakpatuhan dari pemanfaatan sistem. Artinya, kita bicara bantu bisnisnya untuk bisa masuk ke language-nya kantor pajak, bagaimana kita membantu perusahaan-perusahaan untuk patuh terhadap regulasi, memitigasi risiko perpajakan yang justru akan merugikan di kemudian hari,” ujar Jonathan.

Baca Juga  Syarat dan Proses Pengajuan Banding Kepabeanan

Ejawantah untuk mengimplementasikan visi dan misi tersebut, Ideatax berpegang teguh dalam membangun human resources atau sumber daya manusia (SDM), sistem, edukasi, dan memanfaatkan teknologi serta digital marketing. 

“Ideatax terus berupaya membangun standard operating dalam setiap pekerjaan. Kemudian, terdapat pula training yang banyak untuk tim, kita merekrut SDM ke tim-tim yang saya kira banyak shelter-nya, sehingga kita punya dapur yang kuat. Untuk meningkatkan kepercayaan, kita ada recruiting top people in the industry, kita respect mereka. Beberapa advisor yang bantu kita mencapai minimum requirement daripada service yang kita harapkan,” ungkap Jonathan.

Dengan kuatnya internal dari sisi perusahaan, Ideatax berupaya mengatasi kesulitan dan kompleksitas tantangan yang dihadapi oleh bisnis masa kini. Seperti yang diketahui, regulasi peraturan perpajakan bergerak mengikuti bisnis yang dinamis, terlebih dengan adanya Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP) melahirkan beragam aturan turunan, baik Peraturan Pemerintah (PP), Peraturan Menteri Keuangan (PMK), hingga Surat Edaran (SE) Direktur Jenderal Pajak.

“Kita ingin memberikan solusi terbaik untuk para Wajib Pajak dalam negeri maupun asing. Bagaimana misalnya seperti PMK Nomor 66 Tahun 2023 (tentang pengenaan natura dan/atau kenikmatan), kita ingin bisa menjelaskan dan mengedukasi kepada Wajib Pajak semudah mungkin,” kata Jonathan.

Ia memastikan, Ideatax hadir dengan visi menjadi sebuah perusahaan konsultan pajak terdepan dengan memberikan layanan berkualitas tinggi karena diampu oleh advisor kompeten dan kapabel di bidang perpajakan.

Operational level-nya yang paling penting menurut kita itu human resources, kita sangat care sama kualitas tim internal, untuk itu kita memberikan edukasi untuk mengembangkan diri. Simpelnya, karena positioning kita membantu investor, kita membekali SDM dengan kemampuan komunikasi yang mumpuni dan pengetahuan secara teknis yang baik. Dan, saya kira kompensasi benefitnya, Ideatax akan bertransformasi menjadi kantor konsultan pajak terbaik, dan bersaing dengan konsultan asing,” yakinnya.

Baca Juga  Cara Ajukan Permohonan Pembetulan Surat Ketetapan/Keputusan Pajak

Sebagai kantor konsultan pajak yang diakui secara global, Ideatax juga turut merespons beragam konsensus dunia, seperti perubahan iklim atau lingkungan. Pada awal September 2023, Ideatax telah memiliki program Carbon Series yang diwujudkan dengan pengembangan website dan edukasi mengenai apa itu carbon taxDi sisi lain, seperti diketahui pemerintah baru saja meluncurkan Bursa Karbon Indonesia pada 26 September 2023 lalu.

“Isu lingkungan itu penting, sehingga kita membuat section Carbon Series yang bicara tentang manfaat dan tujuan carbon tax, bursa karbon. Karena belum banyak yang tahu, kalau ternyata karbon sekarang adalah aset dan itu berpengaruh ke pajak karbon nantinya. Sekarang juga banyak perusahaan yang sudah beli perusahaan hijaunya sendiri. Mereka akan bertransaksi dengan entitasnya sendiri. Jadi, apabila mereka misalnya perusahaan batu bara, beli perusahaan hutan di Papua. Maka, mereka trade sendiri di antara grup itu. Hal ini juga penting dibahas dan menjadi fokus ke depan untuk memberi layanan kepada Wajib Pajak,” pungkas Jonathan.

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *