in ,

Menparekraf: Keberhasilan Pariwisata Berkelanjutan di AS

“Selain itu kita juga akan menjelaskan posisi Indonesia yang secara tegas tetap akan mengundang Rusia dan kami akan menambah Ukraina pada tourism working group yang pertama sesuai arahan Presiden RI yang jadi bagian dari G20,” imbuhnya.

Dengan begitu, ia berharap peran strategis Indonesia ini akan semakin membuka peluang untuk kebangkitan ekonomi, membuka peluang usaha dan lapangan kerja—khususnya pariwisata berbasis masyarakat seperti desa wisata, serta program-program pemberdayaan UMKM dan digitalisasi.

Selain menyampaikan keynote address, Sandiaga juga diundang secara khusus untuk mengikuti diskusi tingkat tinggi PBB tentang kepariwisataan berkelanjutan, di Majelis Umum PBB yang bertempat di kantor pusat PBB, New York, pada 4 Mei 2022. Di sana, ia akan berupaya memperluas jejaring dengan para petinggi PBB dan melakukan pertemuan bilateral dengan negara-negara sahabat.

Baca Juga  SMF Dorong Pembiayaan Perumahan Berkelanjutan dan Pengembangan ESG

“Kita memenuhi undangan dari President United Nations General Assembly yang menginginkan partisipasi aktif Indonesia dalam kebangkitan ekonomi, khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Dan, memastikan bahwa pariwisata Indonesia berkelanjutan, fokus pada pariwisata dan ekonomi kreatif yang berkualitas,” pungkasnya.

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *