in ,

Renjani dan Mahasiswa Untirta Tanamkan Kesadaran Pajak ke Pelajar SD – SMA

Renjani dan Mahasiswa Untirta Tanamkan Kesadaran Pajak
FOTO: IST

Renjani dan Mahasiswa Untirta Tanamkan Kesadaran Pajak ke Pelajar SD – SMA 

Pajak.com, Banten – Relawan Pajak Untuk Negeri (Renjani) dan ratusan mahasiswa yang tergabung dalam Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Tematik 1 Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (LPPM Untirta) tanamkan kesadaran pajak ke pelajar sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA). Kegiatan ini seirama dengan program Inklusi Kesadaran Pajak yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

Sekilas mengulas, Renjani merupakan wadah bagi seluruh relawan pajak yang ingin menyumbangkan tenaga dan pikirannya dengan melakukan edukasi perpajakan bagi masyarakat secara sukarela. Program Renjani terintegrasi dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Adapun relawan pajak merupakan salah satu bentuk kegiatan edukasi pajak yang tertuang pada tema peningkatan pengetahuan dan keterampilan perpajakan, pada Pasal 4 Ayat (1) dan Pasal 6 Ayat (3) Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor PER-12/PJ/2021.

Ketua Tax Center Untirta Asih Machfuzhoh menuturkan, kegiatan edukasi tersebut merupakan hasil kolaborasi antara Tax Center Untirta, LPPM Untirta, Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Banten, dan Perkumpulan Tax Center dan Akademisi Pajak Seluruh Indonesia (PERTAPSI) Pusat.

“Tentunya hasil yang diharapkan adalah saling bahu membahu mengedukasi sadar pajak sejak dini untuk menciptakan generasi emas sadar pajak tahun 2045. Kegiatan Inklusi Pajak ini merupakan program rutin tahunan Untirta dengan melakukan edukasi sadar pajak ke sekolah-sekolah,” jelas Asih dalam keterangan tertulis, dikutip Pajak.com, (31/1).

Baca Juga  DJP Buka Program Renjani, Ini Cara Daftar Jadi Relawan Pajak

Ia menjelaskan, Renjani KKM Untirta ini berada di bawah naungan program KKM Tematik LPPM Untirta.

“Sebelum mengedukasi, mereka diberikan pembekalan terlebih dahulu dalam melaksanakan program inklusi pajak ini. Kanwil DJP Banten memberikan support terkait konten materi yang dibawakan oleh para Renjani Untirta, dan Pertapsi Pusat memberikan arahan dan motivasi untuk tim tax center dan Renjani KKM, bahkan terdapat bantuan buku komik sadar pajak untuk pelajar terbaik dalam program tersebut,” ungkap Asih.

Pada kegiatan ini para guru juga diedukasi mengenai pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) tahunan, dan sosialisasi terkait aspek perpajakan bagi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM).

“Selain aspek perpajakan, UMKM juga diedukasi mengenai hal-hal lain yang dibutuhkan sehingga dapat tumbuh dan berkembang dengan bantuan mahasiswa Renjani,” imbuh Asih.

Pada kesempatan yang sama, Ketua LPPM Untirta Meutia menyatakan dukungan terhadap kegiatan Renjani ini. Menurutnya, program ini akan banyak memberikan manfaat bagi masyarakat, baik pelajar maupun pelaku UMKM.

Baca Juga  PERTAPSI dan 6 Asosiasi Profesi Keuangan Sepakat Kembangkan Riset dan Edukasi Perpajakan

“Kegiatan ini juga bukti nyata LPPM Untirta ikut mengambil peran menciptakan generasi emas sadar pajak,” kata Meutia.

Hal senada juga diungkapkan dengan Kepala Pusat Pengelola KKM dan Pengabdian kepada Masyarakat LPPM Untirta Mukhtar. Ia mengapresiasi kegiatan Renjani ini.

“Ke depannya program ini akan menjadi program seluruh peserta KKM untuk memasukkan program edukasi dan sosialisasi di bidang perpajakan,” tandas Mukhtar.

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *