in , ,

KADIN Pimpin Forum B20 Tarik Investasi ke Indonesia

KADIN Pimpin Forum B20 Tarik Investasi ke Indonesia
FOTO: IST

Pajak.com, Jakarta – Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia akan memimpin forum Business of Twenty (B20) yang akan berlangsung 27–28 Januari 2022, sebagai rangkaian dari Presidensi G20 di Bali. Ketua Umum KADIN Indonesia Arsjad Rasjid optimistis, forum B20 dapat menarik investasi ke Indonesia. Pertemuan B20 juga akan membawa penghasilan dalam bentuk devisa dan diproyeksi bisa meningkatkan konsumsi dalam negeri hingga 119,2 juta dollar AS atau setara dengan Rp 1,69 triliun.

“Pertemuan atau KTT (konferensi tingkat tinggi) ini menjadi ajang global untuk membahas isu-isu penting, krusial, dan prioritas dalam bidang ekonomi dan bisnis serta pemulihan pascapandemi. KADIN Indonesia yakin dan percaya, pemerintah bersama para pemimpin bisnis di negara-negara yang tergabung dalam forum G20 memiliki kemampuan, kredibilitas untuk keluar dari krisis pandemi,” kata Arsjad dalam konferensi pers virtual, yang dikutip Pajak.com(20/1).

Baca Juga  Airlangga Tegaskan Rencana Aksi Kelapa Sawit Berkelanjutan

Menurut Arsjad, melalui forum B20, KADIN Indonesia dan komunitas bisnis internasional akan membantu pemerintah untuk memformulasikan, merumuskan, merekomendasikan, serta mengadvokasi kebijakan pemulihan ekonomi menjadi policy paper. Adapun forum B20 mengambil tema Kemajuan Inovatif, Inklusif, dan Pertumbuhan Kolaboratif. Tema ini sejalan dengan Presidensi G20 Indonesia.

“Ada tiga kunci utama dalam tema itu, yakni melanjutkan pemulihan dan pertumbuhan kolaboratif dengan memfasilitasi kerja sama lintas batas untuk bersama-sama pulih lebih kuat. Lalu meningkatkan ekonomi global yang inovatif dengan memanfaatkan potensi kemajuan teknologi dan kreativitas yang pesat serta menempa masa depan yang inklusif dan berkelanjutan melalui pemberdayaan perempuan dan UMKM (usaha mikro kecil menengah), serta melestarikan bumi layak huni,” jelas Arsjad.

Baca Juga  Wamenkeu: Hampir Semua Investor Eropa Tekankan Prinsip ESG dan Ekonomi Hijau 

KADIN Indonesia juga akan mengaktualisasikan regulasi ke dalam investasi konkrit dengan menggunakan forum B20 ini sebagai partnership platform dunia usaha.

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *