in ,

Memahami Transaksi Perdagangan Berjangka Komoditi

Memahami Transaksi Perdagangan Berjangka
FOTO: IST

Pajak.com, Jakarta – Isu penipuan melalui kegiatan pialang dan transaksi ilegal seperti binary option masih terus menjadi pusat perhatian. Polisi terus memburu para pelakunya agar tak ada lagi masyarakat yang tertipu. Banyaknya penipuan yang terjadi karena masyarakat tidak begitu memahami bentuk investasi yang legal. Inilah pentingnya masyarakat memahami transaksi perdagangan (trading) berjangka komoditi yang legal agar tak terjebak penipuan.

Business Development Manager Indonesia Commodity & Derivatives Exchange (ICDX) Dedi Prasetyo menjelaskan, pengertian opsi menurut Undang-Undang Perdagangan Berjangka Komoditi adalah kontrak yang memberikan hak kepada pembeli untuk membeli atau menjual kontrak berjangka atau komoditi tertentu pada tingkat harga, jumlah, dan jangka waktu tertentu yang telah ditetapkan terlebih dahulu dengan membayar sejumlah premi, atau berdasarkan kesepakatan bersama di awal.

Baca Juga  Perkuat Nilai Tukar Rupiah, BI Naikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Binary option adalah produk yang diduplikasi dari produk option atau opsi, yakni produk yang digunakan untuk keperluan lindung nilai (hedging),” kata Dedi di Jakarta, Senin (15/3/22).

Menurut Dedi, produk opsi yang benar layaknya asuransi. Premi yang dibayarkan di awal adalah untuk melindungi dari kerugian jika terjadi kerugian di masa yang akan datang. Sebagai contoh, trader A menggunakan produk opsi untuk melakukan hedging emas dalam kurun waktu satu tahun mendatang. Maka trader A akan ditarik atau membayar sebuah premi di awal untuk melakukan hedging tersebut. Ketika kontrak telah selesai, ketika kontrak opsi yang diambil trader A merugi maka trader A hanya akan mengalami kerugian sebatas premi yang dibayarkan sebelumnya. Sebaliknya, jika opsi yang diambil trader A sesuai dengan yang diinginkan (untung) maka trader A akan mendapatkan keuntungan dari selisih harga pada saat membuka kontrak opsi sampai dengan berakhirnya kontrak opsi tersebut.

Baca Juga  Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Investasi Tanah

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *