in ,

Pemerintah Dorong Koperasi Masuk Rantai Pasar Global

Pemerintah Dorong Koperasi Masuk Rantai Pasar Global
FOTO : IST

Pajak.com, Kalbar – Pemerintah menargetkan koperasi Indonesia bisa masuk ke rantai pasar global dan bersaing secara kompetitif dengan pelaku usaha yang lain. Hal itu digaungkan oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah UKM (KemenkopUKM) Teten Masduki, ketika hadir membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Credit Union (CU) Keling Kumang Tahun Buku 2020, di Sekadau, Kalimantan Barat (Kalbar).

Ia berharap, Koperasi CU Keling Kumang menjadi salah satu koperasi yang berpotensi besar dalam rantai pasar global itu. Mengingat koperasi ini memiliki 67 kantor cabang di 7 kabupaten dan 187 ribu anggota dengan aset Rp1,6 triliun.

“Keling Kumang menjadi koperasi modern, bukan hanya dari segi bisnisnya tapi juga pengelolaan manajemen anggota koperasinya berbasis digital, yang bisa dijadikan role models koperasi-koperasi di Indonesia,” kata Teten melalui keterangan tertulis yang diterima Pajak.com, Minggu siang (28/3).

Baca Juga  Xiaomi Siap Kuasai Pasar EV dengan Peluncuran Sedan SU7

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *