in ,

Ekonomi NTB Tumbuh Berkat WSBK Sirkuit Mandalika

Ekonomi NTB Tumbuh Berkat WSBK Sirkuit Mandalika
FOTO: IST

Pajak.com, NTB – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan optimistis pertumbuhan ekonomi Nusa Tenggara Barat (NTB) mencapai 5 persen berkat ajang World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB. Pergelaran WSBK di Sirkuit Mandalika yang berlangsung pada 19–21 November ini mampu menyerap produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan memberi pemulihan pada industri pariwisata di NTB.

“Dengan adanya Sirkuit Mandalika NTB akan menikmati, nasional juga kebagian dan ekonomi NTB bisa tumbuh 5 persen, bahkan lebih,” kata Luhut saat berkunjung ke Sirkuit Mandalika, pada (21/11).

Ia mencatat, dari 65 juta UMKM di Indonesia, hanya 17 juta UMKM yang baru on boarding. Untuk itu, pemerintah berupaya terus mendorong setidaknya lebih dari 30 juta UMKM bisa terserap hasil produknya dengan baik di tahun 2024.

Baca Juga  Kemenkeu Satu Jateng Asistensi UMKM Lapor SPT

“Untuk kelompok-kelompok UMKM khususnya di NTB di gelaran WSBK sudah pasti terserap produknya. Seperti disampaikan Pak Gubernur NTB (Zulkieflimansyah) dan Pak Menkop UKM (Teten Masduki) bahwa produk-produk lokal UMKM di NTB terserap di event ini. Pelaku-pelaku usaha pariwisata seperti hotel, homestay seluruhnya fool booking—tidak ada yang kosong. Bahkan harganya tiga kali lipat. Termasuk penyewaan mobil dan lain-lainnya mendapatkan berkah dari WSBK ini sehingga ekonomi semuanya menjadi hidup,” ungkap Luhut.

Ia meminta kepada seluruh pihak supaya kegiatan WSBK di Mandalika dapat dilakukan dengan optimal dan memerhatikan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo.

“Perlu diketahui kita lakukan betul-betul agar hasilnya bisa dinikmati dengan baik. Meski dalam COVID-19 yang sudah agak longgar, namun kita harus tetap waspada dengan tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan dengan baik,” tegasnya.

Baca Juga  Ini Pembahasan Pertemuan Sri Mulyani dan AHY

Kepala Perwakilan Bank Indonesia NTB Heru Saptaji juga mengatakan, gelaran WSBK akan memengaruhi pertumbuhan ekonomi kisaran 5,01–5,81 persen pada kuartal IV-2021 di NTB. Mengingat WSBK adalah ajang yang cukup besar sehingga bakal menarik perhatian seluruh dunia.

“Faktor yang juga ikut memengaruhi pertumbuhan ekonomi NTB ke arah yang lebih baik adalah inflasi yang terkendali dengan baik serta stabilitas sistem keuangan terjaga,” kata Heru.

Ditulis oleh

Baca Juga  BI Siapkan Rp 197 T untuk Penukaran Selama Ramadan dan Idulfitri

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *