in ,

5 Biaya yang Pantang Dibayar Pakai Kartu Kredit

4. Biaya berlibur 

Berlibur dengan menggunakan dana kartu kredit juga sangat berisiko dan bisa membuat Anda mengalami masalah keuangan. Bukannya tenang dan fresh sepulang liburan, Anda bisa saja pusing tujuh keliling menghadapi tagihan kartu kredit.
Perlu diingat, Anda tidak perlu memaksakan diri untuk berlibur jika ternyata budget belum memadai. Anda bisa liburan dengan cara-cara yang sederhana dan tidak menelan biaya besar, seperti berlibur di dalam kota maupun destinasi yang dekat-dekat saja.

5. Membiayai kuliah

Membiayai pendidikan di perguruan tinggi dengan menggunakan kartu kredit adalah hal yang harus dihindari karena kuliah membutuhkan waktu yang cukup panjang dan biaya yang besar.
Anda bisa saja menumpuk banyak hutang jika tidak menyiapkan biayanya dengan baik sejak awal. Idealnya biaya kuliah memang sudah harus dipersiapkan sejak jauh-jauh hari, bahkan sejak masih kecil. Namun jika ternyata Anda atau keluarga belum mempersiapkannya, maka tidak ada salahnya mempersiapkannya terlebih dahulu sekarang, sebelum memasuki bangku kuliah. Ini akan jauh lebih aman dan bisa membuat kuliah kelak bebas masalah keuangan.
Itulah lima hal penting yang perlu Anda perhatikan saat menggunakan fasilitas kartu kredit. Jangan gunakan kartu kredit untuk membayar berbagai hal yang tidak seharusnya, apalagi yang nilainya besar. Pastikan menggunakan kartu kredit dengan bijak, agar fasilitas ini bisa memberikan manfaat maksimal di dalam kehidupan.

Baca Juga  Syarat dan Cara Mengurus Perubahan HGB Jadi SHM

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *