in ,

Festival Diskon Nasional 2021, Promosikan Produk Lokal

Ia juga berharap, DKI Jakarta dapat berkontribusi dalam mewujudkan target pemerintah dalam mendorong digitalisasi UMKM melalui sistem perdagangan on-line atau e-commerce.

“Pada kesempatan ini saya ucapkan terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta Bapak Anies dan jajaran yang mendukung Gernas BBI. Saya berharap DKI Jakarta dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan jumlah UMKM—30 juta UMKM yang ditargetkan pada 2023.

Kepada seluruh pemerintah daerah mari kita mendukung UMKM secara berkelanjutan dan berikan anggaran yang cukup, tingkatkan kapasitasnya untuk siap ekspor karena kita juga menciptakan lapangan kerja dan kreasi dari anak-anak bangsa di tempat kita masing-masing,” kata Koordinator Gernas BBI ini.

FDN 2021 berkolaborasi dengan idEA (Indonesia E-Commerce Association) melalui penyelenggaraan Hari Belanja On-line Nasional (Harbolnas) pada 11—12 Desember 2021. Acara ini juga menggandeng Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO), Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop dan UKM), Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Sarinah, Jakarta Creative City Forum (JCCF), dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.

Baca Juga  BUMI Investasikan 200 Juta Dollar AS untuk Penerapan ESG

FDN 2021 mengikutsertakan 12 BUMN, 50 e-commerce, 1.000 pengusaha lokal, 50 ribu UMKM, dan 4 penyelenggara uang elektronik. Masyarakat juga dapat menikmati berbagai program dan penawaran menarik, baik dalam bentuk diskon khusus maupun cashback yang akan dikemas melalui acara flash sale, live shopping, virtual expo, beragam webinar, dan sebagainya.

Ditulis oleh

Baca Juga  Jokowi Apresiasi BRI dalam Pengembangan UMKM

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *