in ,

BNI dan HOI Econesia Dorong UMKM Go Internasional

BNI dan HOI Econesia Dorong UMKM Go Internasional
FOTO: IST

Pajak.com, Jakarta – Pesatnya pertumbuhan ekosistem diaspora Indonesia membuka potensi bisnis global untuk mendorong usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) nasional, menyikapi perkembangan tersebut, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) menjalin kerja sama dengan House of Indonesia Econesia (HOI) agar UMKM Indonesia bisa go international. Penandatanganan kerja sama Bank BNI dengan HOI Econesia disaksikan oleh Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki, dan Direktur Utama BNI Royke Tumilaar.

Teten meyakini, UKM Indonesia mampu bersaing di pasar internasional. Sebab, banyak UKM yang telah menerapkan prinsip eco-friendly dan sustainability.

“Banyak UKM Indonesia yang sudah memenuhi standar atau persyaratan yang ditetapkan Australia seperti ketentuan label dan kemasan, prosedur karantina seperti Biosecurity Act and Imported Food Control Act atau perlindungan konsumen yakni Australian Consumer Law,” kata Teten dalam keterangan tertulis, Sabtu (18/12/21).

Baca Juga  Cara Penting Identifikasi dan Lapor Penipuan Digital

Teten berharap BNI Xpora dapat menjadi mitra UMKM yang bukan hanya menyediakan sumber pembiayaan ekspor, tapi juga dukungan penunjang perluasan pasar dan pendampingan bagi UMKM baik yang berusaha di dalam negeri maupun di luar negeri.

“HOI ini saya harap dapat berfungsi maksimal dan menjadi ujung tombak yang menawarkan dan menjual produk unggulan UMKM baik berupa barang dan jasa serta menjadi pembina untuk design dan jenis produk yang sesuai dengan persyaratan, selera dan tuntutan pasar setempat,” ungkap Teten.

Ditulis oleh

Baca Juga  Pemerintah dan WRI Indonesia Susun Peta Jalan Dekarbonisasi Industri Nikel

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *