in ,

Kolaborasi Akses Pemasaran UKM Produk Herbal dan Spa

Lompatan SMESCO Indonesia di tahun 2022 akan mulai menggarap pemasaran digital lebih serius dikarenakan tuntutan perkembangan zaman. Sebagai mock up SMESCO Indonesia membangun platform SIREN.ID sebagai katalisator pemasaran digital.

Ke depan, SMESCO Indonesia juga akan mengklasifikasi produk fast moving yang terjual di jaringan Kimia Farma Apotek sebagai produk unggulan, seperti essentials oil akan di perluas varian jenisnya.

Kerja sama SMESCO Indonesia dan Kimia Farma Apotek juga berorientasi menuju pasar ekspor, sebagaimana Kimia Farma Apotek akan ekspansi memperluas jaringan pemasaran negara Arab Saudi. Pasar produk UKM awalnya akan menyasar pemenuhan kebutuhan jemaah haji Indonesia.

SMESCO Indonesia, Kemenkop UKM serta Kimia Farma Apotek akan berkolaborasi mengadakan pelatihan komprehensif bagi UKM secara berkelanjutan sehingga capaian produk UKM masuk ke dalam rantai pasok nasional jumlahnya semakin meningkat secara kuantitas dan kualitas.

Baca Juga  Jokowi: Saham Freeport Naik 61 Persen, 80 Persen Pendapatannya Masuk ke Negara

Kolaborasi SMESCO Indonesia dan Kimia Farma Apotek ini merupakan bagian dari inisiatif SMESCO yaitu Konvoi Produk Nasional (KPN). KPN adalah kumpulan produk-produk unggulan dari UKM seluruh Indonesia, baik dalam bentuk barang maupun jasa, yang telah melalui serangkaian kurasi berdasarkan kriteria-kriteria tertentu oleh tim kurator yang kompeten di bidangnya masing-masing. Kriteria-kriteria ini diperlukan untuk menjamin KPN sebagai satu platform pertukaran produk yang berkualitas.

Ditulis oleh

Baca Juga  8 Poin Penting dalam Proses Pengajuan Izin Usaha

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *