in ,

Inggris Investasi Rp 496,6 M Kembangkan Startup di Jabar

“Kami telah menginvestasikan sekitar setengah juta poundsterling untuk pengembangan kapasitas kewirausahaan di Indonesia, serta memberdayakan lebih dari 3.000 wanita dalam literasi digital dan keuangan,” kata Elizabeth. Ia menyebutkan, ekonomi digital Indonesia diperkirakan bernilai 133 miliar dollar AS pada tahun 2025.

“Dengan bekerja lebih erat, kita dapat menciptakan lebih banyak pekerjaan di industri masa depan teknologi finansial. Melangkah lebih jauh untuk mendorong batas baru dalam teknologi. Kami sudah bekerja keras untuk memperjuangkan wirausahawan teknologi kami,” kata Elizabeth.

Ridwan Kamil mengaku bangga startup di Jabar dipilih sebagai percontohan networking oleh pemerintah Inggris. Ia optimistis startup karya anak bangsa di daerahnya memiliki potensi yang luar biasa dan akan menjadi besar jika dikembangkan dengan fokus.

Baca Juga  Definisi dan Keuntungan Reksa Dana Penyertaan Terbatas

“Jabar diwakili Kota Bogor untuk ekonomi kreatifnya, untuk membantu para startup yang keren-keren menjadi besar dengan skala mendunia. Bahkan, Menlu Inggris menawarkan salah satu startup dari Kota Bogor untuk membuka usaha di Inggris,” kata pria yang hangat disapa Kang Emil ini.

Selepas pertemuan, Ridwan Kamil dan Bima Arya diundang Menlu Inggris untuk berkunjung ke London pada April 2022 mendatang. “Kunjungan ini untuk mengkoneksikan apa yang sudah diprogramkan di Kota Bogor untuk skala besar di London,” tambah Bima Arya.

Ditulis oleh

Baca Juga  Investasi Berbasis Syariah, Kenali Definisi dan Jenis Sukuk

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *