in ,

Indonesia Bahas Penguatan Sektor Digital Antarnegara

Ia mengatakan, delegasi Pemerintah Jepang menyampaikan keinginan yang besar untuk meningkatkan hubungan ekonomi dan bisnis di bidang digital dengan Indonesia.

“Dan secara bilateral resiprokal memberikan dukungan kandidat-kandidat Jepang di ITU dan kandidat Indonesia di ITU, kita saling memberikan dukungan,” imbuhnya.

Dalam pertemuan bilateral berikutnya, Menkominfo bersama Menteri Komunikasi dan Multimedia Malaysia Tan Sri Datuk Seri Panglima Haji Annuar bin Haji Musa juga melakukan diskusi sektor broadcasting atau penyiaran untuk membuka ruang kerja sama bisnis yang lebih luas.

“Saya tentu berharap agar penyiaran Indonesia bisa disiarkan di Malaysia. Sebaliknya, kerja sama dari lembaga penyiaran Malaysia di sektor privat dengan lembaga penyiaran swasta di Indonesia dan lembaga penyiaran publik seperti TVRI dan RTM bisa saling bekerja sama, khususnya di bidang konten dan siaran,” jelasnya.

Baca Juga  8 Poin Penting dalam Proses Pengajuan Izin Usaha

Tidak hanya itu saja, Johnny juga akan membahas peluang kerja sama tersebut dengan mitra terkait seperti Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Lembaga Penyiaran Publik (LPP), Lembaga Penyiaran Swasta (LPS), Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL), hingga Lembaga Penyiaran Komunitas (LPK), usai kunjungannya dari Singapura.

“Kita menindaklanjuti usulan Malaysia untuk membangun kerja sama di sektor broadcasting yang lebih erat dan lebih luas, khususnya di sektor lembaga penyiaran swasta yang berkaitan dengan bisnis,” pungkasnya.

Ditulis oleh

Baca Juga  Mengenal 5 Jenis Budaya Kerja

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *