Menu
in ,

MenkopUKM Canangkan Pemantapan Transformasi UMKM

MenkopUKM Canangkan Pemantapan Transformasi UMKM

FOTO: IST

Pajak.comJakarta – Angka penyebaran Covid-19 secara nasional mulai menunjukkan tren penurunan. Melihat hal tersebut, Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki berharap tahun 2022 menjadi tahun pertama Indonesia lepas dari tekanan Covid-19, sejalan dengan itu, pihaknya mencanangkan pemantapan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) jangka menengah dan panjang melalui transformasi UMKM.

“Di tahun 2022, kami akan terus mengawal agenda besar yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Kemudahan, Pelindungan, dan Pemberdayaan Koperasi dan UMKM,” ungkapnya dalam Seri Webinar “UMKM Summit 2021” secara daring, Sabtu (06/11).

Sebagaimana diketahui bahwa PP Nomor 7 Tahun 2021 merupakan tindak lanjut dari Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. Adapun agenda besar tersebut antara lain pemanfaatan 30 persen infrastruktur publik untuk UMKM, 40 persen belanja pengadaan barang/jasa pemerintah untuk UMKM, kemitraan strategis UMKM dengan BUMN dan usaha besar, serta terwujudnya koperasi modern.

“Ekonomi Indonesia akan pulih jika sektor kesehatan bisa ditangani dengan baik. Salah satunya, melalui vaksinasi yang berjalan sesuai dengan rencana sehingga mampu mengendalikan Covid-19,” tambahnya.

Selain itu, Kemenkop UKM juga telah menetapkan sejumlah target pada tahun 2022. Mulai dari meningkatkan kontribusi koperasi terhadap PDB sebesar 5,3 persen, kontribusi UMKM terhadap PDB sebesar 63 persen, rasio kewirausahaan nasional sebesar 3,75 persen, kontribusi ekspor UKM sebesar 15,8 persen, serta usaha mikro yang bertransformasi dari informal ke formal sebesar 4 persen.

“Kita juga ingin Indonesia menjadi produsen halal dunia. Kami telah menetapkan prioritas ke depan yakni muslim fashion. Percepatan digitalisasi terus kami lakukan. Saat ini sudah 16,4 juta UMKM dan ditargetkan 2024 menjadi 30 juta UMKM,” imbuhnya.

Ia menegaskan, selama hampir 2 tahun terakhir, UMKM telah berjuang dan bekerja keras menghadapi pandemi Covid-19. Walaupun UMKM paling mudah goyah terhadap krisis, tapi UMKM pulalah yang paling cepat beradaptasi.

“Alhamdulillah, ekonomi Indonesia 2021 mampu menjaga tren positif berturut-turut, yakni triwulan II 7,07 persen year on year (YoY), dan terbaru triwulan III 3,51 persen (BPS, 5 November 2021),” tegasnya.

Selain pandemi, pemerintah juga mempersiapkan UMKM agar mampu berkontribusi mengurangi dampak buruk dari perubahan iklim. Di mana dalam menjalankan usaha ke depan, UMKM harus memperhatikan dampak lingkungan dengan mulai menjalankan bisnis hijau.

Teten berpendapat, dengan beralih ke bisnis hijau, maka bisa meningkatkan kualitas produk, mendapatkan akses ke pasar baru, terjadi peningkatan produksi, mendapatkan peluang lainnya, biaya input yang lebih rendah, serta produk atau layanan baru.

“Salah satu usaha ramah lingkungan dijalankan oleh Koperasi Japanese Consumer Cooperation Union (JCCU) merupakan koperasi maju di Jepang, yang menggunakan bahan-bahan ramah lingkungan dalam menghasilkan produk COOP Sustainable,” katanya.

Tema CO-OP Sustainable adalah melindungi sumber daya laut, hutan dan organik, serta menggunakan sertifikasi dan logo yang menunjukkan produk tersebut ramah lingkungan. Produk-produk yang dihasilkan seperti Ikan merah tanpa tulang, kertas toilet daur ulang, minyak perilla organik, dan teh organik Kagoshima.

“Mari kita majukan dan pemantapan transformasi UMKM dengan menjalankan usaha yang produktif, berkualitas, dan ramah terhadap lingkungan,” pungkasnya.

Ditulis oleh

Leave a Reply

Exit mobile version