in ,

Iman Julianto Lanjutkan Kepemimpinan Sebagai Ketua IKPI Bekasi Periode 2024-2029 dengan Program Kerja Inovatif

Iman Julianto
FOTO: Pajak.com/Nadia Amila

Iman Julianto Lanjutkan Kepemimpinan Sebagai Ketua IKPI Bekasi Periode 2024-2029 dengan Program Kerja Inovatif

Pajak.com, Bekasi – Iman Julianto kembali terpilih sebagai Ketua Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI) Cabang Bekasi untuk periode 2024-2029. Kepemimpinannya ini merupakan periode kedua setelah berhasil memimpin di periode sebelumnya.

Dalam acara Rapat Anggota Cabang Bekasi di Hotel Santika Mega City Bekasi, Kamis (17/10), Iman memaparkan berbagai program kerja yang akan dijalankannya selama lima tahun ke depan, yang diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi anggota IKPI Cabang Bekasi dan masyarakat luas.

Salah satu fokus Iman adalah peningkatan pemahaman dan kesadaran perpajakan di kalangan masyarakat, khususnya mahasiswa. “Saya akan melakukan sosialisasi dan edukasi perpajakan kepada masyarakat umum dan mahasiswa yang berminat untuk profesi bidang perpajakan,” kata Iman dikutip Pajak.com pada Jumat (18/10).

Baca Juga  Cara Mudah Lapor SPT Tahunan Orang Pribadi Lewat Layanan Pajak.go.id

Ia menekankan pentingnya peran IKPI dalam memberikan pendampingan dan penyuluhan perpajakan kepada pelaku usaha, termasuk UMKM. Program bimbingan bagi UMKM juga telah menjadi salah satu pencapaian penting di bawah kepemimpinannya, ia bertekad untuk terus memperluas jangkauan bimbingan tersebut.

“Kita membentuk UMKM Binaan IKPI Bekasi yang akan kita bimbing mereka di dalam aspek perpajakan. Di dalam UMKM tersebut, kita bekerja sama dengan Kementerian Koperasi, kemudian kita juga akan lakukan kajian-kajian terhadap para pelaku usaha yang membutuhkan bantuan dan bimbingan dari kita selaku profesi perpajakan,” jelasnya.

Dalam bidang pelatihan, Iman juga menyampaikan keberhasilan pelaksanaan Brevet, sebuah program kursus perpajakan, yang sudah dijalankan sejak tahun 2022. Program ini bekerja sama dengan beberapa universitas, seperti Universitas Nasional (UNAS) dan Indonesia Banking School (IBS). Iman berharap ke depannya semakin banyak anggota IKPI Cabang Bekasi yang turut terlibat sebagai instruktur dalam program ini.

Baca Juga  DJP: 3,3 Juta Wajib Pajak Sudah Lapor SPT Tahunan hingga 12 Februari 2025

Tidak hanya fokus pada edukasi dan pengembangan keahlian, Iman juga memaparkan rencana untuk mempererat kebersamaan antar anggota IKPI Bekasi melalui berbagai kegiatan. Menariknya, Iman merencanakan sebuah seminar unik di masa depan, yaitu seminar yang diadakan di kapal pesiar yang akan mengunjungi tiga negara, yakni Singapura, Malaysia, dan Thailand.

“Seperti yang sudah pernah kita lakukan pada kegiatan fun walk yang kita akan laksanakan di sumber rekomendasi. Next, gathering. Kita seringkali melakukan gathering ke luar kota Bapak-Ibu, tujuannya apa? Kita ingin memupuk perasaan kekeluargaan,” jelasnya.

Iman juga menekankan pentingnya melibatkan generasi muda dalam kepengurusan IKPI. Ia memberi contoh partisipasi aktif anggota muda dalam beberapa kegiatan yang telah berlangsung, seperti seminar di Yogyakarta yang mayoritas panitianya adalah anggota baru.

Baca Juga  Cegah Sanksi Pajak, IKAPRAMA dan DJP Edukasi Penerapan PMK 131/2024 

“Gen Z adalah generasi penerus kita. Mereka harus kita siapkan untuk melanjutkan organisasi ini,” ujarnya.

Di akhir pemaparannya, Iman menekankan pentingnya memiliki kantor sekretariat sebagai simbol prestise dan kebanggaan. Ia menargetkan pengadaan kantor sekretariat IKPI Cabang Bekasi ini akan terwujud dalam 2-3 tahun ke depan.

“Saya rasa tidak ada sesuatu yang tidak mungkin apabila kita bersama-sama bergotong-royong, saling bekerja sama, dan saling bahu-membahu. Insya Allah selama 2-3 tahun akan tercapai,” pungkasnya.

Sekadar informasi, Iman Julianto merupakan calon tunggal dalam Pemilihan Ketua IKPI Cabang Bekasi periode 2024-2029. Secara otomatis, Iman terpilih secara aklamasi.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *