Prabowo Minta Hilirisasi 26 Komoditas Segera Dijalankan
Pajak.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menekankan bahwa hilirisasi pada 26 komoditas utama di Indonesia harus segera dijalankan sebagai bagian dari strategi besar pemerintah untuk mencapai swasembada energi dan kemakmuran nasional.
Prabowo menyatakan bahwa, Indonesia telah dikaruniai kekayaan sumber daya alam yang besar dan langkah-langkah nyata diperlukan agar potensi ini dapat dimanfaatkan secara optimal untuk kesejahteraan rakyat.
“Swasembada energi, mutlak! Kita bersyukur kita punya sumber alam yang sangat besar, kita sekarang tidak boleh ragu-ragu memanfaatkannya sebaik-baiknya,” tegas Prabowo dalam Sidang Kabinet Paripurna di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, dikutip Pajak.com pada Jumat (25/10).
Menurutnya, hilirisasi adalah kunci untuk meningkatkan nilai tambah komoditas dalam negeri, menciptakan lapangan kerja, dan pada akhirnya, memperkuat ekonomi nasional. Ia menilai bahwa memproses bahan mentah di dalam negeri akan memberikan nilai ekonomi yang jauh lebih tinggi dibandingkan hanya mengekspornya dalam bentuk mentah.
Prabowo menginstruksikan sejumlah kementerian, antara lain Menteri Investasi, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), untuk segera menyusun peta jalan atau daftar proyek hilirisasi yang prioritas.
“Saya minta menteri-menteri terkait, Menteri Investasi dan Hilirisasi, Menteri Bappenas, Menteri ESDM, dengan beberapa menteri lain, dibantu oleh Menko Perekonomian dan Ketua Dewan Ekonomi Nasional, segera inventarisasi proyek-proyek penting dalam program hilirisasi kita,” ungkapnya.
Dalam instruksinya, Prabowo juga menekankan bahwa daftar prioritas ini harus mencakup 26 komoditas utama yang vital bagi ekonomi Indonesia. Dengan mengidentifikasi dan menetapkan prioritas pada komoditas tersebut, pemerintah dapat menentukan langkah-langkah strategis untuk mendorong percepatan hilirisasi.
Prabowo menambahkan, agar program ini berjalan cepat dan efektif, upaya penggalangan dana harus dilakukan sesegera mungkin. “ Bikin daftar dan kita segera untuk mencari dana, sehingga kita bisa mulai hilirisasi dalam waktu yang sesingkat-singkatnya,” jelasnya.
Melalui instruksi ini, pemerintah berharap percepatan hilirisasi akan memberikan dampak nyata terhadap ekonomi, mengurangi ketergantungan pada ekspor bahan mentah, dan menciptakan lebih banyak industri bernilai tambah di dalam negeri.
Selain itu, langkah ini juga sejalan dengan visi Prabowo untuk mencapai swasembada energi dan kemandirian ekonomi, sebuah langkah besar yang diyakininya akan memberikan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia.
Comments