in

Mari Membayar Pajak

source Nama: Shafa Fitriana Sekolah: SMA Negeri 1 Gondang, Kabupaten Sragen, Provinsi Jawa Tengah. Video yang saya buat adalah video yang bertema jenis-jenis pajak dalam kehidupan sehari-hari. Pajak sangat erat kaitannya dalam kehidupan sehari-hari contohnya saja ketika kita berbelanja ke swalayan kita akan mendapatkan struk belanjaan, di struk tersebut bertuliskan PPN 10%. PPN adalah Pajak Pertambahan Nilai yaitu merupakan contoh pajak tidak langsung, mengapa disebut pajak tidak langsung ya? Ya benar sekali,karena pemungutannya dapat dibebankan kepada pihak lain. Pemungut PPN tidak memperhatikan kondisi wajib pajak, tetapi hanya memperhatikan objek pajak. Hal tersebut berbeda dengan pajak penghasilan, dimana pajak penghasilan termasuk pajak subjektif yang pengenaannya memperhatikan keadaan atau kondisi pribadi wajib pajak. Sedangkan PBB muncul karena wajib pajak memiliki hak dan mendapatkan manfaat atas tanah dan bangunan. Tahukah kamu? Ada juga tanah dan bangunan yang tidak dikenakan PBB yaitu: • Rumah Ibadah • Sekolah • Panti Asuhan • Area Pemakaman • Hutan Lindung Sepeda motor yang kalian pakai juga harus pajak lho, yaitu Pajak Kendaraan Bermotor yang termasuk pajak daerah tepatnya pajak provinsi. Reklame-reklame yang biasanya dibagikan di tempat umum atau bisa dilihat di tepi jalan juga pajak yaitu pajak reklame,yang tergolong ke dalam pajak daerah tepatnya pajak kabupaten atau kota. Nah itu adalah beberapa contoh pajak yang sering kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Jadi mari membayar pajak. #pajak #pajakcom #bijakcompetition #bicarapajak #PakJaka #SobatPakJaka

Baca Juga  Penerimaan Pajak Kanwil DJP Jaksus Capai Rp 53,57 T

Ditulis oleh

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

193 Points
Upvote Downvote

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *